Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ducati Enggan Beberkan Alasan Detail Tak Perbarui Kontrak Casey Stoner

By Bayu Nur Cahyo - Minggu, 9 Desember 2018 | 00:39 WIB
Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, sedang berdiskusi dengan Casey Stoner saat menjalani tes pramusim di Sirkuit Sepang, Selangor, Malaysia (28/1/2018). (DOK. DUCATI)

Direktur tim Ducati, Paolo Ciabatti, memberikan komentar soal kontrak Casey Stoner.

Casey Stoner sudah menjadi pebalap penguji tim Ducati sejak 2015 lalu.

Kontrak Casey Stoner bersama Ducati yang akan habis di akhir tahun 2018 ini tidak diperpanjang.

Tim Ducati melalui direkturnya yaitu Paolo Ciabatti menolak untuk membeberkan alasan mengapa kontrak Stoner tidak diperpanjang.

"Kami sudah sepakat untuk tidak membicarakan rinciannya (alasan detailnya)," kata Ciabatti yang dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

Baca juga:

Ciabatti hanya menjelaskan soal negosiasi yang sudah digelar dengan pihak Stoner ternyata tidak menemui kata sepakat.

"Untuk beberapa alasan, pada rapat di bulan Juli, kami pikir syarat untuk melanjutkan komitmen kami (dengan Stoner) tidak menemui kesepakatan," ujar Ciabatti.

Isi dari negosiasi tersebut tidak dijelaskan lebih lanjut oleh Ciabatti.

Saat ini, sudah beredar rumor soal teka-teki masa depan Stoner setelah hengkang dari Ducati.