Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ternyata Strategi yang Sama Diterapkan Marc Marquez di GP Thailand dan Jepang

By Any Hidayati - Selasa, 23 Oktober 2018 | 13:44 WIB
Marc Marquez saat tampil pada kualifikasi MotoGP Jepang di Twin Ring Motegi, Jepang, Sabtu (20/10/2018). (DOK. MOTOGP)

 Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengungkap strategi yang berhasil membawa dia meraih gelar juara pada seri MotoGP Jepang 2018 akhir pekan lalu.

Kemenangan yang didapat pada balapan di Twin Ring Motegi, Minggu (21/10/2018), sekaligus mengantar Marc Marquezmerengkuh gelar juara dunia ketujuh.

Lima titel di antaranya merupakan gelar juara dunia MotoGP.

Pebalap Spanyol tersebut mengatakan bahwa strategi balapan yang dia pakai di Twin Ring Motegi sama dengan strategi saat membalap di Sirkuit Internasional Chang untuk MotoGP Thailand awal Oktober lalu.

Marc Marquez kemudian menjelaskan strategi yang digunakan ketika menempel ketat Andrea Dovizioso (Ducati) pada MotoGPJepang dan Thailand tahun ini.

"Saya mencoba untuk menyerang saat balapan tinggal sembilan atau 10 lap dan saya melakukan sedikit kesalahan kemudian Dovi menyalip lagi. Saya bisa mengikutinya dan kemudian menyerang lagi tepat sebelum lap terakhir," ujar Marquez yang dikutip Juara.net dari Crash.

"Strategi itu adalah sama seperti di Thailand dan saya menyadarinya sebelum lap terakhir," kata Marquez lagi.

Marquez tidak menampik jika ia sangat senang saat Dovizioso jatuh saat balapan menyisakan dua lap.

Bahkan saat para kru memberitahukan bahwa "Dovi Out" pada lap terakhir, Marquez langsung menunjukkan gestur menganggukkan kepala.