Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Memasuki tahun kedua penyelenggaraan Danamon Run pada 2018, setidaknya ada 4 hal menarik yang mengemuka.
Adalah Chief Marketing Officer (CMO) Acting Bank Danamon Paulus Budihardjo saat peluncuran Danamon Run 2018 pada Rabu (12/9/2018) yang mengatakan hal tersebut.
Sebelumnya, untuk kali pertama Danamon Run diselenggarakan pada 2017. Lokasinya ada di kawasan Ancol, Jakarta Utara.
1. Peserta menentukan finishnya sendiri
Pada Danamon Run 2018, peserta mendapat kesempatan besar menentukan sendiri finishnya.
"Peserta yang pegang kendali kapan mau finish. Ini kan sesuai dengan semangat Bank Danamon," tuturnya.
Pada penyelenggaraan setahun silam, 2017, tersedia lima jarak tempuh lari yakni 3 kilometer (K), 5K, 7K, 10K, dan 15K.
Sementara, pada Danamon Run 2018, tersedia jarak tempuh 21 kilometer (K) atau disebut juga half marathon. Jarak tempuh lainnya yang tersedia adalah 5K, 10K, dan 15K.
(Baca Juga: PSG Harus Ekstra Hati-hati Lawan Liverpool)
2. Banyak sponsor berpartisipasi pada Danamon Run 2018