Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih timnas Jepang, Hajime Moriyasu, sudah mengumumkan pasukannya yang akan tampil di cabang sepak bola Asian Games 2018, Jumat (3/8/2018).
Timnas Jepang di Asian Games 2018 akan berisi 5 pemain universitas alias masih berstatus mahasiswa.
Mereka akan melengkapi 15 pemain lain yang berasal dari klub-klub Liga Jepang.
Lima mahasiswa di skuat Jepang untuk Asian Games 2018 adalah: kiper Ryosuke Kojima (Universitas Waseda University) dan Powell Obinna Obi (Universitas Ryutsu Keizai), gelandang Kaoru Mitoma (Universitas Tsukuba), serta penyerang Reo Hatate (Universitas Juntendo) dan Ayase Ueda (Universitas Hosei).
"Dalam setiap turnamen, kami memberikan kesempatan bagi pemain-pemain yang berbeda untuk membangun pengalaman mereka," kata pelatih Hajime Moriyasu seperti dikutip Bolasport.com dari Football Tribe.
Asian Games 2018 adalah turnamen yang terbuka untuk pemain U-23 dengan 3 pemain senior bisa disisipkan ke dalam tim.
Akan tetapi, Jepang terbiasa menurunkan tim U-21 dalam ajang ini demi memberi para pemain pengalaman untuk menghadapi Olimpiade.
"Olimpiade adalah turnamen paling penting buat kami dan saya ingin bisa menciptakan tim terkuat untuk ajang tersebut," ujar Moriyasu lagi.
Jepang akan menghadapi Nepal, Pakistan, dan Vietnam di Grup D cabang sepak bola putra Asian Games 2018.
Semua pertandingan mereka dijadwalkan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
(Baca juga: Jorge Lorenzo Merasa Geram dengan Andrea Dovizioso)
Skuat Timnas Jepang untuk Asian Games 2018:
Kiper: Ryosuke Kojima (Universitas Waseda), Powell Obinna Obi (Universitas Ryutsu Keizai)
Bek: Ko Itakura (Vegalta Sendai), Yugo Tatsuta (Shimizu S-Pulse), Teruki Hara (Albirex Niigata), Daiki Sugioka (Shonan Bellmare), Makoto Okazaki (FC Tokyo)
Gelandang: Koji Miyoshi (Hokkaido Consadole Sapporo), Yoichi Naganuma (FC Gifu), Yuta Kamiya (Ehime FC), Kaoru Mitoma (Universitas Tsukuba), Ryo Hatsuse (Gamba Osaka), Keita Endo (Yokohama F. Marinos), Kakeru Funaki (Cerezo Osaka), Yuto Iwasaki (Kyoto Sanga), Taishi Matsumoto (Sanfrecce Hiroshima), Kota Watanabe (Tokyo Verdy)
Penyerang: Daizen Maeda (Matsumoto Yamaga), Reo Hatate (Universitas Juntendo), Ayase Ueda (Universitas Hosei)