Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jadwal pertandingan turnamen Volvo Car Open 2018 pada Minggu (8/4/2018) dipastikan lebih padat dari agenda semula. Hal itu terjadi karena hujan yang terus mengguyur Family Circle Tennis Center, Daniel Island, Charleston, Amerika Serikat (AS).
Sebelumnya, jadwal pertandingan pada hari Minggu hanya diisi duel final, baik untuk nomor tunggal putri maupun ganda putri.
Namun, gara-gara hujan yang terus menerus mengguyur venue pada hari Sabtu (7/4/2018), panitia terpaksa menunda dua pertandingan semifinal tunggal putri yakni antara Julia Goerges (Jerman) dan Anastasija Sevastova (Latvia) serta Madison Keys (AS) dan Kiki Bertens (Belanda).
Baca juga: MotoGP Argentina 2018 - Dani Pedrosa Puas dengan Hasil Kualifikasi
Saat panitia memutuskan untuk menunda laga pada hari Sabtu, duel antara Julia Goerges dan Anastasija Sevastova tengah berjalan imbang dengan skor 4-4 pada set kesatu.
Panitia turnamen Volvo Car Open 2018 kemudian mengatur ulang jadwal pertandingan semifinal dan final tunggal putri.
Dilansir BolaSport.com dari ESPN.co.uk, laga Madison Keys versus Kiki Bertens akan berlangsung Minggu (8/4/2018) mulai pukul 10.30 waktu setempat.
Sesudah itu, panitia akan melanjutkan turnamen Volvo Car Open 2018 dengan meneruskan pertandingan antara Goerges dan Sevastova.
Setelah dua laga semifinal tunggal putri tuntas digelar, pertandingan final ganda putri akan menjadi agenda berikutnya.
Baca juga: Bertahan di Puncak Dunia Selama 22 Pekan, Simona Halep Lewati Rekor Maria Sharapova
Terakhir, panitia akan menggelar laga final tunggal putri yang mempertemukan pemenang duel antara Julia Goerges dan Anastasija Sevastova dengan pemenang duel antara Madison Keys dan Kiki Bertens.
Bagi keempat semifinalis tunggal putri tersebut, kemenangan pada babak empat besar akan mendekatkan dengan gelar Volvo Car Open pertama mereka.