Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

GOR Turide 17 Desember, Bukti Fanatisme Warga Lombok

By Selasa, 13 Februari 2018 | 20:07 WIB
GOR Turide 17 Desember, merupakan simbol perkembangan bulu tangkis di Nusa Tenggara Barat. (YAKUB PRYATAMA/BOLA)

pantai indah akan menjadi hal pertama yang muncul di benak. Namun, Lombok tak hanya memiliki pantai yang indah.

Penulis: Yakub Pryatama

Lebih dari itu, pulau yang berjulukan Negeri Seribu Masjid ini memiliki sebuah gelanggang olahraga (GOR) yang menyimpan sejarah tentang perkembangan bulu tangkis Lombok.

Berjarak 28 km dari bandara Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), terdapat sebuah GOR yang telah berusia 25 tahun bernama Turide 17 Desember.

GOR di Mataram ini dibangun ketika Warsito Soenarto menjabat sebagai Gubernur NTB pada periode 1988-1998.

(Baca Juga: Persija Waspadai Empat Pemain JDT, Salah Satunya Eks Valencia)

Ketika itu, pembangunan GOR tak hanya dilakukan dengan alasan kewajiban pemerintah, melainkan sebagai pelepas dahaga masyarakat atas kecintaannya kepada olahraga tepok bulu.

Terbukti, hingga saat ini GOR Turide 17 Desember masih menjadi yang terbaik di NTB, bahkan hingga Pulau Sumbawa.

Penamaan GOR Turide 17 Desember sendiri berasal dari hari ulang tahun NTB, yang jatuh pada 17 Desember.

Kata Turide diambil dari nama desa tempat lokasi GOR dibangun.

Berkapasitas 3.000 kursi dan memiliki lima lapangan, GOR Turide 17 Desember sering dipakai oleh klub-klub bulu tangkis lokal untuk berlatih.

Klub-klub lokal bermunculan di Mataram pada era 1990-an.

Namun, seiring berjalannya waktu, klub-klub itu mulai berguguran.

Alasan keterbatasan ekonomi menjadi penghambat klub dalam membina pemain.

(Baca Juga: Ribuan The Jakmania Lantunkan Selawat untuk Wilfried Yessoh, Kenapa?)

"Dulu kami punya klub kuat asal Mataram. Sekarang seluruh klub di sini mandiri dan berdiri sendiri. Namun, sulit untuk berkembang lebih jauh," ucap Ketua Umum Pemprov PBSI NTB, Junaidin Yaman, kepada BOLA, Sabtu (10/2).

Melihat animo masyarakat yang tinggi terhadap bulu tangkis, Junaidin berharap para klub dan anak asuhnya, yang merupakan talenta asli NTB, bisa berbicara banyak dan menembus level elite nasional melalui GOR Turide 17 Desember.

GOR Turide 17 Desember dipercaya menjadi tuan rumah ajang tahunan PB Djarum bertajuk Djarum Badminton All Star dan Coaching Clinic pada 9-10 Februari.

Sebanyak 250 pebulu tangkis junior asli NTB yang berasal dari kategori U-11, U-13, dan U-15 mengikuti pelatihan teknik dasar bulu tangkis dan berlatih kecepatan saat bermain.

Bibit muda asal NTB itu langsung dilatih oleh para legenda bulu tangkis Indonesia, seperti Lius Pongoh, Hariyanto Arbi, Eddy Hartono, Tri Kusharjanto, Luluk Hadianto, Alvent Yulianto, Sigit Budiharto, Liliyana Natsir, Tontowi Ahmad, Rehan Naufal Kusharjanto, Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan Meiliana Jauhari.

Butet, panggilan akrab Liliyana Natsir, menilai semangat yang diperlihatkan talenta-talenta muda di Mataram luar biasa.

"Dalam dua hari terakhir, saya melihat beberapa pemain muda memiliki potensi bermain bulu tangkis. Bakat sudah terlihat, tinggal diasah," ujar Butet.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P