Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, melaju ke babak kedua India Open 2018 yang digelar 30 Januari-4 Februari.
Tiket babak kedua didapat seusai menumbangkan wakil India, Harika Veludurthi/Karishma Wadkar, dengan skor 21-6, 21-9 dalam 23 menit di Siri Fort Indoor Stadium, Rabu (31/1/2018).
Greysia/Apriyani memulai laga dengan baik dengan memimpin 15-4.
Veludurthi/Wadkar berusaha mengejar ketinggalan. Namun, Greysia/Apriyani yang sudah memegang kendali permainan memenangi gim ini dalam 10 menit.
Pada gim kedua, Greysia/Apriyani memimpin 4-1 di awal.
(Baca juga: India Open 2018 - Kembali Bertandem, Ini Kata Ahsan/Hendra)
Veludurthi/Wadkar mendekat 4-9. Akan tetapi, Greysia/Apriyani membuka jarak pada interval 11-4.
Selepas jeda interval, Greysia/Apriyani menjauh 14-4 setelah mencetak tiga poin beruntun.
Veludurthi/Wadkar berusaha menipiskan selisih poin. Namun, mereka selalu dalam kondisi tertinggal hingga Greysia/Apriyani memastikan diri sebagai pemenang.
Pada babak kedua, Greysia/Apriyani akan berhadapan dengan Ng Wing Yung/Yeung Nga Ting (Hong Kong).