Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juara Dunia Moto2 2017 Mengaku Ambil Banyak Pelajaran dari Akademi Milik Valentino Rossi

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 29 Desember 2017 | 20:46 WIB
Pebalap EG 0,0 Mark VDS asal Italia, Franco Morbidelli, berpose dengan trofi yang didapat setelah finis pertama pada Moto2 Prancis di Sirkuit Le Mans, Minggu (21/5/2017). (JEAN-FRANCOIS MONIER/ AFP PHOTO)

Kehadiran pebalap Italia, Franco Morbidelli, pada MotoGP musim mendatang menarik perhatian banyak pihak.

Selain karena datang dengan status sebagai juara dunia Moto2, hubungan khusus dengan sang legenda, Valentino Rossi, membuat namanya langsung dikenal.

Seperti diberitakan JUARA.ner sebelumnya, Morbidelli merupakan salah satu murid Valentino Rossi di akademi pebalap yang dikelolanya.

Rossi menemukan bakat Morbidelli kala keduanya berlatih motokros sekitar sembilan tahun lalu. Selanjutnya, Rossi memiliki keyakinan memasukkan Morbidelli ke dalam daftar khusus pebalap yang akan mendapat sentuhan dinginnya.

Hasilnya tidaklah sia-sia mengingat Morbidelli menjadi pebalap didikan pertamanya yang merebut titel juara di kelas menengah tersebut.

"Ada banyak hal yang saya pelajari dari akademi, kalau saya mencatatnya akan menjadi sebuah daftar yang panjang," kata Morbidelli dikutip JUARA.net dari Speedweek.

"Pada dasarnya saya belajar semua hal soal balapan dari Valentino dan teman-temannya. Jadi, itu akan menjadi sebuah daftar yang sangat panjang," ujar Morbidelli.

Baca juga:

Kini dirinya akan menjadi rival sang mentor setelah keduanya dipastikan tampil pada ajang yang sama.

Target pebalap tim satelit, Marc VDS, itu pun cukup tinggi yaitu menjadi pebalap debutan terbaik pada kejuaraan MotoGP musim depan.