Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih tunggal putra nasional Malaysia, Misbun Sidek, menegaskan kubunya akan melakukan apa saja demi menemukan sosok Lee Chong Wei baru.
Saat ini, Malaysia praktis hanya mengandalkan Lee sebagai pebulu tangkis tunggal putra terbaik mereka. Padahal, dari segi umur, Lee sudah tidak muda lagi.
Mantan pemain nomor satu dunia itu kini sudah berusia 35 tahun dan dalam beberapa turnamen terakhir menunjukkan penurunan performa.
Mengacu pada fakta-fakta tersebut, Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (Badminton Association of Malaysia/BAM) segera berbenah. Salah satu yang dikedepankan ialah melakukan perubahan dalam struktur pembinaan.
"Kami ingin melihat hasil yang positif dari skuat tunggal putra," kata Sidek yang dilansir dari Badminton Planet.
Baca juga:
"Kami akan melakukan apapun yang kami bisa untuk menemukan pemain lain yang bisa bermain sebagus Lee Chong Wei," ucap Sidek lagi.
Menemukan pemain dengan talenta sebesar Lee memang bukan perkara mudah. Mulai dari era Daren Liew, Chong Wei Feng, hingga Iskandar Zulkarnain Zainuddin, Malaysia masih belum bisa mendapatkan sosok suksesor Lee.
Oleh karena itu, Sidek berharap jalinan kerja samanya dengan BAM akan mampu memberi perubahan dalam nomor tunggal putra Malaysia.
"Kami perlu meningkatkan kemampuan kami pada nomor tunggal putra melalui pemain yang ada," ucap Sidek.