Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persaingan ketat terjadi pada kelas FFA 250 seri ketiga Trial Game Asphalt 2017, 15-16 Desember 2017 di Malang. Pada kelas yang paling bergengsi tersebut, Gerry Salim dan Farudila Adam bersaing untuk menempati podium pertama.
Pada balapan pertama atau moto 1, Gerry sebenarnya berada di posisi yang cukup bagus dengan start di posisi kedua.
Namun, hujan yang mengguyur kawasan Sirkuit Stadion Kanjuruhan membuat kecepatan Gerry tidak bisa maksimal.
Gerry pun harus puas berada di posisi kedua, di belakang Adam yang sebenarnya start dari posisi ke-10.
Sementara itu, Doni Tata yang start dari posisi paling depan cuma bisa finis di posisi ketiga.
“Kami tidak memiliki ban belakang untuk kondisi basah, jadi itu sempat membuat saya sulit untuk bisa mengontrol motor. Pada moto 2 kemudian baru kami ubah. Hasilnya, memang bisa lebih lagi,” ucap Gerry.
Penampilan Gerry pada moto 2 memang jauh lebih baik. Performa motornya lebih stabil.
Gerry sempat terlibat persaingan sengit dengan Adam dalam lima lap awal. Akan tetapi, situasi ini berubah setalah Adam terjatuh dan Gerry melaju sendirian di posisi terdepan.
Gerry menuntaskan moto 2 dengan finish di posisi pertama di susul oleh Adam yang mampu melanjutkan balapan pasca-terjatuh.
Baca Juga:
Tiga pebalap di belakang mereka berdua yakni Raffi G Tangka, Ananda Rigi, dan Doni Tata.
Dengan hasil tersebut, maka Gerry dan Adam sama-sama mengumpulkan 47 poin. Raffi berada di posisi ketiga dengan 38 poin disusul Doni Tata di posisi ke-4.
“Jaga konsentrasi saja agar bisa konsisten setiap lap. Tadi sempat ada masalah tapi alhamdulillah tetap bisa berada di jalur yang tepat dan menjaga kecepatannya dan hasilnya bisa finish di posisi nomor satu,” ucap Gerry.