Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Basket 3x3 Berencana Gelar TC di 2 Negara Eropa

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 2 Desember 2017 | 18:37 WIB
Tim basket putra dan putri 3x3 Indonesia berpose bersama di sela jadwal latihan jelang test event Asian Games 2018 bertajuk 3x3 Asia Challenge 2017 di Center Court Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 1-2 Desember mendatang. (PP PERBASI)

Tim nasional (timnas) basket 3x3 Indonesia berencana melakukan training camp di 2 negara Eropa untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi Asian Games 2018.

Hal ini dikonfirmasi oleh Manajer Timnas Basket 3x3 Indonesia, Maulana Fareza Tamrella, di sela test event 3x3 Asia Challenge 2017 yang berlangsung di Center Court, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (2/12/2017).

Rencananya, timnas basket 3x3 akan menggelar training camp di Serbia dan Belanda. Pemilihan dua negara tersebut tidak lepas dari reputasi bagus yang mereka miliki dalam cabang olahraga basket 3x3.

"Setelah test event basket 3x3 ini, kami akan mengajukan proposal untuk training camp kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga," kata Fareza.

Baca juga:

"Di sana kami akan latih tanding dan menyeleksi 12 pemain putra dan putri untuk Asian Games 2018," tutur pria yang juga menjabat sebagai Bendahara Umum PP Perbasi itu.

Saat ini, timnas basket 3x3 putra Indonesia ditangani oleh Fandi Andika Ramadhani yang merupakan pebasket senior dari klub Stapac Jakarta.

Sementara itu, timnas basket 3x3 putri Indonesia dilatih oleh Tri Hartanto.

Kedua pelatih tersebut sama-sama berhasil membawa tim asuhan mereka ke babak final test event basket tiga lawan tiga bertajuk 3x3 Asia Challenge 2017.

Pada laga final, timnas putra akan melawan Thailand, sedangkan timnas putri bakal menghadapi Malaysia.