Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anggia/Ketut Jadi Wakil Terakhir Indonesia yang Melaju ke Perempat Final Korea Masters

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 30 November 2017 | 17:47 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Anggia Shitta Awanda dan Ni Ketut Mahadewi Istarani tampil melawan Vivian Kah Mun Hoo/Woon Khe Wei (Malaysia) pada babak perempat final BCA Indonesia Open Superseries Premiere 2016 yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (3/6/2016). (KRISTIANTO PURNOMO/KOMPAS.COM)

Pasangan ganda putri Indonesia, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani, berhasil melaju ke perempat final Korea Masters 2017 setelah menaklukkan wakil China, Feng Zixia/Zhang Shuxian.

Pada laga babak ketiga yang berlangsung Kamis (30/11/2017), Anggia/Shitta meraih kemenangan relatif mudah atas lawannya yakni 21-14, 21-11.

Anggia/Ketut tampil cukup baik pada gim pertama. Saat interval, mereka mampu mencatatkan keunggulan 11-4 atas pasangan China.

Pasca-interval, performa Anggia/Ketut kian tak terbendung. Mereka terus mendulang poin hingga akhirnya bisa mencetak angka 18-9.

Feng/Zhang sempat berupaya mengejar. Namun, gim pertama tetap menjadi milik pasangan Indonesia berkat kemenangan 21-14.

Dominasi Anggia/Ketut berlanjut pada gim kedua. Performa apik yang mereka tampil masih sulit disaingi oleh Feng/Zhang.

Mereka sukses menorehkan keunggulan enam angka (11-5) pada masa interval gim kedua.

Feng/Zhang tampak kesulitan untuk mengembangkan permainan. Secara keseluruhan, tak ada peningkatan dari performa mereka pada gim kedua.

Alhasil, dalam tempo 29 menit, pertandingan dimenangi oleh Anggia/Ketut dengan skor 21-11.