Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Dinar Dyah Ayustine, berhasil menembus putaran utama turnamen Prancis Terbuka 2017 setelah meraih dua kemenangan pada putaran kualifikasi.
Pada laga kesatu kualifikasi yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertin, Selasa (23/10/2017), Dinar menang 21-11, 21-15 atas Natalia Koch Rohde (Denmark).
Setelah itu, Dinar mengatasi wakil Korea Selatan, Kim Hyo-min, dengan skor 21-19, 9-21, 21-13.
Pada babak kesatu putaran utama, Dinar sudah ditunggu pemain asal Jepang, Saena Kawakami.
Baca juga:
Meski belum ada catatan resmi dari BWF terkait pertemuan Dinar dan Kawakami, kedua pemain ini sebetulnya sudah pernah bertanding.
Berdasarkan hal itulah, Dinar mengaku sudah mengetahui permainan calon lawannya tersebut.
"Saya pernah kalah dari Saena di Djarum Superliga di Surabaya," ucap Dinar yang dilansir Badminton Indonesia, Rabu (24/10/2017).
"Saena adalah pemain yang ulet. Pukulan-pukulannya tidak ada yang bahaya, tetapi dia bisa mengembalikan terus. Saya harus bermain sabar dan pintar mencari kesempatan untuk menyerang," kata Dinar lagi.
Dengan keberhasilan Dinar ini, Indonesia memastikan punya dua wakil tunggal putri pada putaran utama Prancis Terbuka 2017.
Selain Dinar, Hanna Ramadini sudah lebih dulu mengamankan tempat pada putaran utama.
Pada babak kesatu, Hanna akan menjumpai pemain Rusia, Evgeniya Kosetkaya.
Sementara itu, satu wakil Merah Putih lainnya, Lyanny Alessandra Mainaky, gagal menembus putaran utama Prancis Terbuka 2017 setelah dikalahkan Yvonne Li (Jerman) dengan skor 21-23, 21-13, 15-21 pada laga kesatu kualfikasi.