Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) mengumumkan skuat Indonesia untuk Kejuaraan Dunia Junior 2017 yang akan berlangsung di Yogyakarta, 9-22 Oktober mendatang.
Dilansir JUARA.net dari Badminton Indonesia, Senin (25/9/2017), sejumlah pemain yang turun pada Kejuaraan Asia Junior tahun ini kembali dipercaya untuk memperkuat tim Merah Putih.
Namun, ada juga beberapa nama baru yang dipanggil untuk turun bermain.
"Terjadi perubahan susunan dengan Asia junior kemarin karena jatah jumlah atlet juga berbeda," tutur Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti.
Baca juga:
"Pada kejuaraan dunia junior, jumlahnya masing-masing tiga wakil untuk ganda putra dan putri, sementara tunggal putra dan putri, serta ganda campuran masing-masing empat wakil. Kami akhirnya memilih berdasarkan prestasi dan seleksi," ucap Susy yang juga menjadi Manajer Tim Junior Indonesia.
Kejuaraan Dunia Junior 2017 akan mempertandingkan dua kategori yakni beregu campuran dengan format Piala Sudirman dan perorangan.
Berikut skuat Indonesia untuk kategori beregu dan perorangan.
Beregu
Putra: Gatjra Piliang Fiqihilahi Cupu, Ikhsan Leonardo Emanuel Rumbay, Rinov Rivaldy, Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Muhammad Shohibul Fikri, Ghifari Anandaffa Prihardika, Adnan Maulana, Rehan Naufal Kusharjanto