Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Pastikan Raih 1 Gelar dari Vietnam Terbuka 2017

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 9 September 2017 | 16:01 WIB
Kejuaraan Yonex Sunrise Vietnam Open 2017 (ISTIMEWA)

Indonesia dipastikan meraih satu gelar dari turnamen Vietnam Terbuka 2017 setelah dua pasangan ganda campuran berhasil membuat all Indonesian final pada nomor tersebut.

Gelar ini nantinya akan diperebutkan oleh duet Riky Widianto/Masita Mahmudin dan pasangan penghuni pemusatan latihan nasional (pelatnas), Alfian Eko Prasetya/Melati Daeva Oktavianti.

Duet Riki/Masita lebih dulu melaju ke babak final setelah menundukkan wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Cheah Yee See, 21-15, 28-26, di Nguyen Du Indoor Stadium, Ho Chi Minh City, Sabtu (9/9/2017).

Baca juga:

Sekitar lima menit berselang, pasangan Alfian/Melati menyusul.

Pasangan yang menempati posisi unggulan keenam itu lolos seusai memenangi perang saudara atas Ronald/Annisa Saufika, 15-21, 21-16, 21-18.

Bagi kedua pasangan, keberhasilan mencapai babak final pada Vietnam Terbuka 2017 merupakan yang pertama sejak mereka ditandemkan.

Menariknya, Vietnam Terbuka tahun ini juga menjadi debut turnamen sebagai pasangan baik untuk duet Riky/Masita maupun Alfian/Melati.

Sebelumnya, Riky bertandem dengan Richi Puspita Dili, sedangkan Masita berpasangan dengan Rian Swastedian.


Pasangan ganda campuran Indonesia, Riky Widianto/Richi Puspita Dili, berpose di podium juara sebagai runner-up India Terbuka di Siri Fort Indoor Stadium, Minggu (3/4/2016).(BADMINTON INDONESIA)