Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Race Director balapan Formula 1 (F1) Charlie Whiting mengaku belum bisa memberi jawaban terkait kelanjutan sesi kualifikasi GP Italia di Autodromo Nazionale, Monza, Sabtu (2/9/2017).
Whiting mengatakan kubunya tidak bisa memperkirakan apa yang mungkin terjadi dengan kondisi lintasan basah akibat guyuran hujan.
"Hujan turun, tetapi sepertinya akan mereda. Namun, dengan kondisi cuaca yang tidak menentu, kami tidak bisa memperkirakan apa yang mungkin terjadi," ucap Whiting yang dilansir Crash.
"Kami hanya menunggu air mengering sedikit di atas trek karena pengemudi safety car kami masih bisa merasakan air di trek lurus, tentu saja kami tidak mau hal itu (terjadi dengan mobil formula)," kata Whiting lagi.
***#QUALI UPDATE***
— Formula 1 (@F1) September 2, 2017
Charlie Whiting: "We're just waiting for a little bit more water to drain off the track"#ItalianGP #F1 pic.twitter.com/QtPsNNkG6D
Sesi kualifikasi GP Italia 2017 sudah memakan satu korban yakni Romain Grosjean dari tim Haas.
Grosjean yang mengaku tidak dapat melihat apa-apa saat berada di atas sirkuit, menabrak pembatas lintasan setelah mengalami selip.
Dia merusak ban bagian kiri belakangnya karena insiden ini. Namun begitu, Grosjean tidak mengalami luka apapun.
Damage to @RGrosjean's left rear tyre #Quali #ItalianGP #F1 pic.twitter.com/H3U8s4ccYu
— Formula 1 (@F1) September 2, 2017
Akibat insiden Grosjean ini, sesi kualifikasi yang semula dijadwalkan pada 14.00-15.00 waktu setempat atau 19.00-20.00 WIB mengalami penundaan.
Padahal, sebelum ditunda, kualifikasi GP Italia baru berjalan lima menit.
Hingga berita ini ditulis, belum ada informasi lebih lanjut terkait kelanjutan sesi kualifikasi GP Italia 2017.
A lot of standing water on the pit straight
— Formula 1 (@F1) September 2, 2017
An update from race control coming up at 15:00 local time#Quali #ItalianGP #F1 pic.twitter.com/D5WslBMg6h