Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tapi, saya segera pulih dengan baik dan bermain pada Makau Terbuka serta Hong Kong Terbuka. Saya mencapai babak semifinal di dua turnamen tersebut," tutur Nehwal.
"Saya selanjutnya menjadi juara pada Malaysia Terbuka, mencapai perempatfinal India terbuka, Indonesia terbuka, serta Australia terbuka. Sekarang meraih medali pada kejuaraan dunia cukup memuaskan bagi saya," aku Nehwal.
Nehwal memiliki keyakinan mampu mendapat medali pada kejuaraan dunia karena memiliki catatan bagus melawan Sung Ji-hyun (Korea Selatan), Kristy Gilmour (Skotlandia), dan Nozomi Okuhara (Jepang) yang akhirnya menjadi juara dunia.
"Saya kalah dari Okuhara dalam rubber game karena kurang istirahat. Meski begitu, saya senang bisa meraih medali," ucap Nehwal.
Nehwal dikalahkan Okuhara dengan skor 21-12, 17-21, 10-21, dalam laga berdurasi 1 jam 13 menit.