Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kyrie Irving dan Isaiah Thomas Resmi Tukar Tim

By Diya Farida Purnawangsuni - Kamis, 31 Agustus 2017 | 16:01 WIB
Point guard Boston Celtics, Isaiah Thomas (jersey putih, #4), mendribel bola seraya dijaga pemain Cleveland Cavaliers, Kyrie Irving, pada gim kesatu seri final Wilayah Timur di TD Garden, Boston, Massachusetts, Amerika Serikat (AS), 17 Mei 2017. (ELSA/AFP PHOTO)

Dua point guard kenamaan NBA, Kyrie Irving dan Isaiah Thomas, resmi bertukar tim pada Rabu (30/8/2017) malam waktu setempat atau Kamis pagi WIB.

Kyrie Irving yang semula berperan sebagai point guard untuk Cleveland Cavaliers, kini berseragam Boston Celtics.

Sebaliknya, Isaiah Thomas yang merupakan point guard andalan Celtics, kini bermain untuk Cavaliers.

Jika tidak ada aral melintang, Irving akan diperkenalkan sebagai pemain Celtics pada konferensi pers di Boston, Jumat (1/9/2017) waktu setempat.

Dilansir JUARA.net dari ESPN, pertukaran pemain ini terjadi setelah kedua tim mencapai kata sepakat terkait instrumen yang menyertai perjanjian tersebut.

Dalam kesepakatan itu, Cavaliers tidak akan mendapatkan Thomas semata, melainkan ada beberapa pemain lain yakni forward Jae Crowder dan Ante Zizic.

Di luar kedua nama tersebut, Cavaliers juga akan mendapatkan hak pilih pemain baru alias rookie pada putaran kesatu draft 2018 dan putaran kedua draft 2020.

Sementara itu, Celtics cuma menerima kehadiran Irving sebagai amunisi baru pada musim kompetisi 2017-2018.

 

Which team made the better deal?

A post shared by espn (@espn) on

Perbedaan jumlah pemain yang datang dan pergi dalam transaksi ini tidak lepas dari isu kesehatan Thomas.

Musim lalu, Thomas mendapat cedera pinggang ketika menjalani babak play-off bersama Celtics, Maret 2017.

Akibat cedera tersebut, Thomas terpaksa diistirahatkan Celtics selama melakoni seri final Wilayah Timur.

Thomas juga harus menjalani rehabilitasi untuk memulihkan cederanya.

Namun begitu, Thomas meyakini dirinya akan kembali bermain sebagai pemain elite pada NBA musim ini.

"Mungkin saya tidak akan segera kembali pada musim ini seperti yang diinginkan semuanya, tetapi saya akan kembali dan akan menjadi pemain yang sama lagi," ucap Thomas.

"Tidak ada dokter yang mengatakan berlawanan dari hal ini," kata pemain berusia 28 tahun itu.

Musim kompetisi NBA 2017-2018 dijadwalkan mulai bergulir pada 20 Oktober mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P