Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Misi pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, untuk meraih medali emas SEA Games Kuala Lumpur 2017 terhenti pada babak semifinal.
Fajar/Rian gagal menembus babak final setelah dikalahkan wakil Thailand, Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh dengan skor 17-21, 21-23 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (28/8/2017).
"Kami tampil kurang tenang, sudah beberapa kali unggul, tetapi tersusul lagi. Secara teknis, lawan tidak terlalu menyulitkan, tetapi mereka tampil lebih tenang," tutur Rian yang dilansir BadmintonIndonesia.org.
Fajar/Rian sebetulnya bermain cukup solid. Pada paruh awal gim kesatu, aliran serangan mereka berhasil menembus pertahanan lawan.
Baca juga:
Hasilnya, Fajar/Rian mampu unggul 10-6. Akan tetapi, situasi ini tidak bisa bertahan hingga gim kesatu tuntas.
Fajar/Rian yang kehilangan kendali permainan dipaksa mengakui keunggulan sang lawan pada gim kesatu.
Kejar-mengejar poin juga terjadi pada gim kedua, terutama saat memasuki perebutan poin-poin kritis.
Namun, seperti pada gim kesatu. Fajar/Rian gagal menuntaskan gim kedua dengan meraih kemenangan.
Sebaliknya, Fajar/Rian yang sudah unggul 17-12, 19-14, dan game point 20-17, malah berbalik tertekan setelah lawan mampu menyamakan skor.