Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Begini Hitung-hitungan Poin Rafael Nadal dan Roger Federer untuk Kembali Jadi Nomor 1

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 14 Agustus 2017 | 20:06 WIB
Petenis putra Swiss, Roger Federer, bersalaman dengan Rafael Nadal (Spanyol) setelah memenangi pertandingan babak final turnamen Miami Terbuka di Crandon Park Tennis Center, Miami, Minggu (2/4/2017). Federer menang 6-3, 6-4. (ROB FOLDY/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP PHOTO)

Rafael Nadal (Spanyol) dan Roger Federer (Swiss) akan melanjutkan perseteruan untuk kembali menjadi petenis nomor satu dunia pada turnamen Cincinnati Masters 2017, 14-20 Agustus ini.

Dilansir dari situs resmi ATP World Tour, Nadal dan Federer sama-sama punya peluang untuk menggusur Andy Murray dari posisi puncak.

Satu hal pembeda ialah syarat yang harus dipenuhi Nadal dan Federer.

Saat ini, Nadal menempati peringkat kedua dunia dengan koleksi 7.555 poin, sedangkan Federer ada di urutan ketiga dengan raihan 7.145 poin.

Baca juga:

Adapun, Murray berada di urutan teratas dengan 7.750 poin. Namun, poin Murray ini akan berkurang 600 karena dia gagal mempertahankan status finalis yang diraih pada Cincinnati Masters 2016.

Berdasarkan regulasi poin ATP, Nadal akan tetap memegang jumlah poin tersebut apabila mampu melangkah ke babak ketiga, sesuai dengan pencapaiannya tahun lalu.

Sementara itu, Federer, yang tahun lalu absen di Cincinnati, tidak akan kehilangan satu poin pun meski dia memutuskan absen pada tahun ini.

Lalu, bagaimana cara Nadal dan Federer kembali ke nomor satu dunia? Begini hitung-hitungan poinnya.

Rafael Nadal

  • Babak kesatu: 7.465
  • Babak kedua: 7.475
  • Babak ketiga: 7.555
  • Perempat final: 7.645
  • Semifinal: 7.825
  • Final: 8.065
  • Juara: 8.465

Roger Federer

  • Babak kesatu: 7.145
  • Babak kedua: 7.155
  • Babak ketiga: 7.235
  • Perempat final: 7.325
  • Semifinal: 7.505
  • Final: 7.745
  • Juara: 8.145

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P