Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez, mencatat putaran tercepat pada sesi latihan bebas ketiga GP Austria di Red Bull Ring, Sabtu (12/8/2017).
Marquez mencatat putaran terbaik 1 menit 23,459 detik yang dibuat pada detik-detik terakhir sesi.
Marquez mengungguli Johann Zarco (Monster Yamaha Tech3) dan Andrea Iannone (Team Susuki Ecstar).
#MotoGP FP3 #MM93 tops the session in some style from #JZ5 and last year's #AustrianGP race winner #AI29 pic.twitter.com/WMqLR5qq4u
— MotoGP (@MotoGP) August 12, 2017
Hingga 10 menit sesi berlalu, belum ada pebalap yang bisa melewati catatan terbaik Andrea Dovizioso (Ducati Team) yang dibuat pada Jumat (11/8/2017).
Beberapa menit kemudian, Cal Crutchlow (LCR Honda) terjatuh saat melewati tikungan 9. Dia tidak mengalami cedera dan segera kembali ke pit.
An early crash for @calcrutchlow this morning
— MotoGP (@MotoGP) August 12, 2017
He's managed to pick his bike back up and limp back to the pits though #AustrianGP pic.twitter.com/lqnhys8adI
Marc Marquez yang akhirnya mencatat putaran paling cepat saat sesi tersisa di bawah 20 menit.
Pol Espargaro (KTM Factory Racing) terjatuh saat melewati tikungan 1, saat sesi mendekati lima menit terakhir.
Baca juga:
Zarco lalu mencatat putaran paling cepat. Memasuki empat menit terakhir, dia menajamkan waktunya menjadi 1 menit 24,063 detik.
Valentino Rossi (Movistar Yamaha MotoGP) naik sebagai yang tercepat pada tiga menit terakhir sesi dengan 1 menit 23,995 detik.