Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pecatur Jawa Barat Bikin Kejutan di Piala Jaksa Agung

By Suci Rahayu - Selasa, 8 Agustus 2017 | 17:13 WIB
Juara Kejuaraan Fide International Open Class Chess Tournament Hamdani Rudin menerima Piala dari Kejati Jatim Maruli Hutagalung di Aula Kemari Jatim. (PANITIA TURNAMEN PIALA JAKSA AGUNG)

Hamdani Rudin membuat kejutan pada ajang Fide Internasional Open Chess Tournament Piala Jaksa Agung yang digelar di Gedung Kejati Jatim.

Pecatur asal Jawa Barat ini secara mengejukan mampu menyabet gelar juara.

Nama Hamdani sebetulnya tidak masuk dalam daftar unggulan. Ia hanya berada di posisi ke-13.

Namun, pecatur yang baru memegang gelar Fide Master (FM) ini justru mampu bermain bagus dan menduduki peringkat teratas pada klasemen akhir.

Dari sebelas babak yang dipertandingkan, Hamdani hanya sekali saja merasakan kekalahan.

Ia merengkuh kemenangan pada sembilan pertandingan dan satu laga lainnya berakhir imbang. Koleksi poin akumulatifnya menjadi 9,5.

Baca Juga:

“Setelah lima hari perlombaan digelar, akhirnya ada juara baru,” ucap Kasi Penkum Kejati Jatim, Richard Marpaung.

Sementara itu, juara bertahan gelaran ini tahun lalu, Grand Master (GM) Susanto Megaranto, mengalami nasib tragis karena hanya berada di peringkat ke-18 dengan raihan 7,5 poin. Hasil buruk ini ia dapat setelah kalah dari GM Darwin Lyalo.

Darwin Lyalo yang berasal dari Filipina kemudian menyabet posisi kedua dengan 9 poin.