Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fitriani, Hanna, dan Dinar Maju ke Babak Kedua

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 2 Agustus 2017 | 17:43 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri nasional, Fitriani, berpose sebelum menjalani laga simulasi Piala Sudirman di Hall Pelatnas, Cipayung, Jakarta Timur, Sabtu (13/5/2017). Fitriani menang atas Dinar Dyah Ayustine dengan skor 21-15, 19-21, 21-18. (ANDREAS LUKAS/KOMPAS.COM/JUARA.NET)

Tiga pebulu tangkis tunggal putri nasional, Fitriani, Hanna Ramadini, dan Dinar Dyah Ayustine, melaju ke babak kedua turnamen Selandia Baru Terbuka 2017.

Mereka lolos setelah mengalahkan lawan masing-masing pada babak kesatu yang berlangsung di North Shore Events Centre, Auckland, Rabu (2/8/2017).

Hanna menjadi wakil tunggal putri nasional pertama yang meraih kemenangan. Pemain unggulan keempat ini mengalahkan Emily Beach (Inggris) dengan skor 21-4, 21-4.

Tak lama kemudian, Fitriani menyusul jejak Hanna. Fitriani maju ke babak kedua setelah mengalahkan Tiffany Ho (Australia), 21-14, 21-4.

Baca juga:

Dinar memastikan tiga wakil tunggal putri nasional lolos ke babak kedua setelah memenangi laga atas Hsuan-Yu Wendy Chen (Australia), 21-10, 21-14.

Di luar wakil pemusatan latihan nasional (pelatnas), dua pemain tunggal putri non-pelatnas juga berhasil melangkah ke babak kedua.

Sekartaji Putri mengalahkan pemain tuan rumah Gaea Galvez dengan skor 21-18, 21-14, sedangkan Yulia Yosephin Susanto menundukkan Lauren Lim (Australia), 21-11, 21-6.

Sementara itu, dua wakil Merah Putih lainnya, Mia Mawarti dan Jessica Muljati, gagal melanjutkan perjalanan di Auckland.

Mia kalah dari wakil China, Wei Yaxin, 12-21, 13-21, sedangkan Jessica belum berhasil menghentikan laju pemain unggulan teratas, Ratchanok Intanon (Thailand).

Jessica kalah dengan skor 17-21, 13-21.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P