Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim Renault mendapat cobaan cukup berat pada hari pertama GP Hungaria di Hungaroring, Jumat (28/7/2017).
Pebalap mereka asal Inggris, Jolyon Palmer, dua kali mengalami insiden. Bahkan, mobil Palmer rusak cukup parah setelah kecelakaan yang kedua.
PAL surveys the damage to his car after losing the rear at the final corner #HungarianGP #F1 pic.twitter.com/1cXGHF37iJ
— Formula 1 (@F1) July 28, 2017
Hari ini, Sabtu (28/4/2017), Renault siap menjalani sesi latihan ketiga dan sesi kualifikasi.
Mereka sudah siap kembali bersaing dengan tim lain dan berharap bisa meraih hasil lebih baik.
Nothing like the sound of wheel guns to wake up an entire pitlane #HungarianGP pic.twitter.com/nALykOwNpf
— Renault Sport F1 (@RenaultSportF1) July 29, 2017
Renault membuka hari kedua GP Hungaroring dengan sapaan ramah lewat akun Twitter mereka.
It's a beautiful morning here, and we are straight into pitstop practice to wake up! #HungarianGP pic.twitter.com/RlzW1DyuxN
— Renault Sport F1 (@RenaultSportF1) July 29, 2017
Selain Palmer, Renault juga mengandalkan pebalap asal Jerman, Nico Hulkenbeg.
Pada latihan pertama, Hulkenberg berada di urutan ke-9 daftar pencatat putaran tercepat, sementara Palmer di urutan ke-10.
Pada latihan kedua, Hulkenberg mencatat hasil lebih baik dengan berada di urutan ke-7.
Sementara itu, Palmer yang tidak bisa turun penuh sepanjang sesi karena kecelakaan berada di urutan ke-16.