Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Manchester United, Jose Mourinho, menyatakan bahwa timnya tidak tertarik untuk merekrut Gareth Bale dari Real Madrid.
Bale mulai tersisih dari tim inti Real Madrid akibat serangkaian cedera. Dia cuma mendapatkan jatah tampil 1.937 menit pada musim 2016-2017.
Bahkan, pemain berusia 28 tahun itu diturunkan sebagai pengganti pada partai final Liga Champions kontra Juventus, 3 Juni 2017.
Baca juga: Raiola, Man United, dan Silaturahmi yang Sempat Diputus Ferguson
Meski begitu, Mourinho meyakini bahwa Bale tidak memiliki rencana hengkang dari Santiago Bernabeu.
"Menurut saya, Bale jelas menyukai Real Madrid, mulai dari tantangan hingga situasi di sana. Dia berada di klub yang dalam kondisi sangat bagus," ucap Mourinho.
"Saya tidak pernah merasakan bahwa ada keinginan dari Bale untuk pergi. Jadi, mengapa kami perlu membuang waktu dan energi untuk mengejar dia?" kata sang juru taktik.
Squad goals ?? #MUTOUR pic.twitter.com/WIAqWTN3GY
— Manchester United (@ManUtd) July 22, 2017
Ketimbang memburu Bale, Mourinho pun memilih fokus untuk pemain yang lebih realistis didapatkan. Kini, Manchester United tengah mengejar rekrutan ketiga pada bursa transfer musim panas 2017.
Sebelumnya, tim beralias Setan Merah sudah mengamankan tanda tangan Victor Lindelof dan Romelu Lukaku.
Baca juga: Romelu Lukaku di Antara Kegagalan Torres dan Kesuksesan Drogba
"Saya sebenarnya berencana mendapatkan empat pemain. Namun, situasi pasar sangat menyulitkan," ujar Mourinho.
Dilaporkan media-media Inggris, pemain yang dimaksud Mourinho adalah Nemanja Matic dari Chelsea dan Eric Dier milik Tottenham Hotspur.