Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang tim nasional U-22 Indonesia, Evan Dimas, mengucap syukur atas keberhasilan tim mengalahkan Mongolia dengan skor 7-0 pada pertandingan kedua Grup H Kualifikasi Piala Asia U-23 2018 di Stadion Nasional Bangkok, pada Jumat (21/7/2017).
"Alhamdulillah atas kemenangan pada hari ini," kata Evan Dimas kepada media, Jumat (21/7/2017).
Hanya tampil pada babak kedua saat dikalahkan Malaysia, Evan dipercaya sebagai starter dalam pertandingan berikutnya melawan Mongolia.
Memainkan Evan merupakan salah satu dari tujuh perubahan pemain yang dilakukan pelatih Luis Milla.
Hasilnya pun cukup memuaskan karena skuad Garuda Muda mencetak tujuh gol.
Ketujuh gol Indonesia diciptakan Saddil Ramdani (16', 56'), Marinus Mariyanto (30'), Gavin Kwan (34', 87'), Osvaldo Haay (71'), dan Septian David (90').
Baca Juga:
Namun, kemenangan ini bukan berarti pekerjaan Indonesia sudah tuntas. Skuat Garuda Muda wajib mengalahkan Thailand pada pertandingan Minggu (23/7/2017) untuk meraih tiket putaran final.
"Saya tidak menyaksikan permainan mereka melawan Malaysia. Tapi kami harus kerja keras lagi saat lawan Thailand. Semangat juga harus berlipat," ujar Evan Dimas.
Saat ini, Thailand memuncaki Grup H dengan mengoleksi empat poin berkat hasil imbang dengan Mongolia dan menang atas Malaysia.