Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker anyar Manchester United, Romelu Lukaku, berhasil mencetak gol pertamanya saat mengantarkan tim meraih kemenangan 2-1 atas Real Salt Lake dalam tur pramusim di Amerika Serikat, di Stadion Rio Tinto, Senin (17/7/2017) atau Selasa pagi WIB.
Manchester United meraih kemenangan berkat gol dari Henrikh Mkhitaryan (menit ke-29) dan Romelu Lukaku (38').
Sedangkan, satu gol Real Salt Lake yang dicetak Luis Silva (23').
Gol pertama Lukaku itu sedikit melegakan bagi pendukung Man United.
Pasalnya pada laga pertama kontra Los Angeles Galaxy (17/7/2017), pemain berusia 24 tahun itu gagal mencetak salah satu dari lima gol Setan Merah yang tercipta dalam kemenangan 5-2.
Seusai laga, Lukaku mengaku senang dengan gol pertamanya itu. Striker tim nasional Belgia itu juga berjanji akan mempersembahkan lebih banyak lagi gol untuk tim di kemudian hari.
"I'm here to score goals."
— Manchester United (@ManUtd) July 18, 2017
Job done tonight then, @RomeluLukaku9! Watch more player interviews on #MUTV: https://t.co/vUU4SB9xdO pic.twitter.com/nVxpcqIXGX
"Saya di sini untuk mencetak gol dan menjadi penentu raihan poin bagi tim. Di Manchester United, kami bermain untuk menang dan itulah mentalitas yang saya dapatkan setiap berada di lapangan," ucap Lukaku kepada MUTV.
Selain berjanji untuk bisa mencetak banyak gol, Lukaku juga berujar bahwa dirinya tidak membutuhkan banyak waktu untuk beradaptasi dengan rekan dan manajer barunya di Man United.
Baca Juga:
"Saya sudah banyak mengenal rekan-rekan baru saya sebelum bergabung. Banyak di antara mereka adalah tetangga saya!" Kata Lukaku.
"Saya tidak butuh banyak waktu untuk menyesuaikan diri. Saya hanya ingin sesegera mungkin menjadi salah satu karakter di dalam skuat untuk membantu tim menang," tuturnya.
Setelah hadapi LA Galaxy dan Real Salt Lake, Man United akan menghadapi ujian sebenarnya di turnamen pramusim bertajuk International Champions Cup 2017 menghadapi Manchester City (20/7/2017), Real Madrid (23/7/2017), dan Barcelona (26/7/2017) waktu setempat.