Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Salah satu bintang FC Barcelona, Neymar Jr., dikabarkan mulai tidak betah bermain di klub Liga Spanyol tersebut dan ingin hengkang. Namun, Direktur Olahraga Blaugrana, Robert Fernandez, menahan niat itu.
Situs olahraga Spanyol, Sport, mengabarkan bahwa Neymar tengah berpikir untuk hengkang dari klub asal Catalan tersebut.
Setelah hampir lima tahun di Barcelona, penyerang asal Brasil itu mulai tidak nyaman.
Apalagi, orang-orang yang dekat dengannya menyarankan untuk tidak berlama-lama di Camp Nou.
Pasalnya, jika terus bertahan di Barcelona, dia akan menjadi bayang-bayang Lionel Messi.
Roberto Fernandez, Direktur Olahraga Barcelona, optimistis Neymar akan bertahan. Apalagi, tidak ada klub yang sanggup membayar biaya transfer kapten timnas Brasil tersebut.
Baca Juga
"Barcelona tidak akan kehilangan Neymar. Dia tidak akan pergi karena tidak akan ada klub yang bisa membayar biaya transfernya," kata Fernandez.
Kontrak Neymar di Barcelona masih akan berlaku sampai Juni 2021. Berdasarkan situs Transfermarkt, nilai pasar pemain kelahiran 25 tahun lalu tersebut mencapai 100 juta euro.
Di Barcelona, Neymar pun tidak kekurangan trofi. Dia memenangi dua gelar Liga Spanyol, tiga Copa del Rey, satu kali Piala super Spanyol, satu Liga Champions, serta Piala Dunia Klub.