Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kapten Inter Milan, Mauro Icardi, berbicara soal peluang kompatriotnya asal Argentina, Angel Di Maria, berlabuh di Giuseppe Meazza pada bursa transfer musim panas 2017.
Di Maria masih berstatus pemain Paris Saint-Germain (PSG) dengan ikatan kontrak hingga 30 Juni 2019.
Pemain sayap yang sempat berseragam Real Madrid itu, dikaitkan dengan Inter Milan untuk menggantikan peran Ivan Perisic. Pemilik nama terakhir diyakini segera hengkang ke Manchester United.
Rumor tersebut sempat ditepis Direktur Piero Ausilio mengingat gaji besar Di Maria. Namun, Icardi justru mendukung perekrutan rekan senegaranya.
Baca: Ingin Rekrut Raja Tendangan Bebas Liga Inggris? Siapkan Rp 857 Miliar!
"Setiap orang mengetahui Di Maria. Dia memiliki kualitas luar biasa," kata Icardi dalam sesi tanya jawab di akun Facebook resmi Inter Milan.
"Kita lihat saja apakah rumor tersebut benar atau tidak," ujar sang kapten.
Only Ángel Di María (33) attempted more through balls in Ligue 1 this season than Corentin Tolisso (32).
— Squawka Football (@Squawka) June 13, 2017
Looking for the gap. ???? pic.twitter.com/o1hFfhNrTH
Kedatangan Di Maria bisa menguatkan keargentinaan I Nerazzurri, julukan Inter Milan. Kini, mereka cuma memiliki Icardi, Cristian Ansaldi, dan Javier Zanetti sebagai wakil presiden.
Sebelumnya, manajemen memutuskan untuk melepas Juan Pablo Carrizo, Rodrigo Palacio, dan Ever Banega.
Baca: Apa yang Bikin Douglas Costa Lebih Istimewa daripada Dybala dan Cuadrado?