Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jawaban Pelatih soal Penunjukan Zico sebagai Kapten Indonesia U-15

By Septian Tambunan - Jumat, 14 Juli 2017 | 10:03 WIB
Pelatih LKG-SKF Indonesia, Tias Tano Taufik, menghadiri acara pelepasan kontingen menuju Gothia Cup 2017 di lobi kantor Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta, Kamis (13/7/2017). (SEPTIAN TAMBUNAN/JUARA.NET)

Pelatih LKG-SGF Indonesia, Tias Tano Taufik, angkat bicara soal penunjukan Sutan Diego Armando Ondriano Zico sebagai kapten. Mereka akan bertolak ke Swedia, Jumat (14/7/2017), untuk mengikuti Gothia Cup kategori U-15.

"Pertama, Zico mempunyai kedewasaan dalam bergaul. Kedua, dia memiliki pengalaman dan jam terbang internasional," kata Tias Tano Taufik kepada JUARA di lobi kantor Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta, Kamis (13/7/2017).

"Zico juga merupakan andalan di Sekolah Sepak Bola (SSB) Bina Taruna. Dia bisa menjaga kebersamaan teman-teman yang lain," ucap Tias.

Zico sudah beberapa kali beraksi di luar negeri. Dia mencicipi persaingan dalam ajang Danone Nations Cup 2014 di Brasil.

Teranyar, Zico mengikuti turnamen FC Bayern Youth Cup di Jerman pada 2017.

Baca Juga:

Selain itu, mengemban jabatan kapten bukan hal baru bagi Zico.

"Saya pernah menjadi kapten saat membela Chelsea Soccer School Singapura," ujar Zico.

Zico sempat memperkuat Chelsea Soccer School pada 2014 sebelum kini menjadi andalan SSB Bina Taruna.