Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Kunci Keberhasilan Bravo dalam Drama Adu Penalti

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 29 Juni 2017 | 00:32 WIB
Claudio Bravo menggagalkan eksekusi penalti Ricardo Quaresma saat Cile melawan Portugal pada partai semifinal Piala Konfederasi 2017 di Kazan Arena, Rabu (28/6/2017). (KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP)

Pelatih tim nasional Cile, Juan Antonio Pizzi, mengungkapkan sebab di balik gemilangnya performa kiper Claudio Bravo menggagalkan tiga tendangan pemain Portugal dalam adu penalti.

Cile menjadi tim pertama yang berhasil lolos ke final Piala Konfederasi 2017 dengan mengalahkan juara Eropa, Portugal, di semifinal, Rabu (29/6/2017) waktu setempat.

Alexis Sanchez dkk menang lewat drama adu penalti dengan skor 3-0 setelah 120 menit pertandingan berlangsung imbang tanpa gol.

"Kami sangat senang dengan kemenangan di laga yang luar biasa ini karena kedua tim memperlihatkan permainan level tinggi. Terlepas dari hasil, kami punya peluang mencetak gol saat pertandingan berlangsung," kata Pizzi seperti dilansir situs resmi FIFA TV.

"Kami pantas lolos ke final," ucapnya.

Baca Juga:

Juan Antonio Pizzi juga menilai partai tersebut merupakan laga yang seimbang. Kedua tim sangat minim dalam melakukan kesalahan sepanjang laga.

Claudio Bravo tampil sebagai pahlawan kemenangan Cile dengan menepis semua penendang Portugal saat adu penalti, yakni Ricardo Quaresma, Joao Moutinho, dan Nani.

Pizzi pun melontarkan pujian khusus atas kegemilangan Bravo tersebut.

Ia mengungkapkan kiper utama Manchester City itu memang melakukan segala persiapan menghadapi situasi adu penalti.