Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pulang ke kampung halaman atau mudik untuk merayakan hari Raya Idul Fitri menjadi tradisi yang dilakukan mayoritas masyarakat Indonesia. Hal tersebut juga dilakukan oleh penjaga gawang Persib Bandung, Imam Arief Fadilah.
Penjaga gawang Tim Maung Bandung itu memilih mudik ke Tasikmalaya.
Ia mengaku sudah cukup lama tidak pulang ke kampung halamannya saat Hari Raya Idul Fitri.
Mantan penjaga gawang Barito Putera ini merasa bersyukur karena setelah berkostum Persib ia bisa mendapatkan kesempatan untuk merayakan Lebaran bersama keluarga besar di Tasik.
Baca Juga:
"Sekarang saya sedang mudik ke Tasik. Sebuah momentum yang sulit tergantikan sejak 10 tahun lalu karena bisa berkumpul bersama keluarga di sini," kata Imam, Selasa (27/6/2017).
Iman menambahkan, waktu libur 10 hari yang diberikan pelatih Djadjang Nurdjaman akan dimanfaatkan untuk berkumpul bersama keluarga serta menjaga kebugaran.
Setelah libur Lebaran, tim Persib akan kembali berkumpul pada 29 Juni untuk persiapan menghadapi PSM Makassar.
Pertandingan kandang kompetisi Liga 1 2017 itu akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (5/7).
"Selain digunakan untuk kumpul bersama keluarga, liburan juga dipakai untuk latihan. Semua pemain menerima pekerjaan rumah dari Pak Yaya sebagai pelatih fisik dan juga dari tim pelatih lain," ucapnya.