Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marquez Tatap Peluang Pangkas Jarak di Sanchsenring

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 28 Juni 2017 | 11:31 WIB
Pebalap Repsol Honda Team asal Spanyol, Marc Marquez, bersiap sebelum menjalani balapan GP Belanda di Sirkuit Assen, Minggu (25/6/2017). (MOTOGP.COM)

ERNSTTHAL, JUARA.net - Juara Dunia MotoGP musim lalu, Marc Marquez, optimistis bisa memangkas jarak dalam persaingan papan atas klasemen sementara musim 2017 saat berlaga pada GP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Minggu (2/7/2017).

Pebalap andalan tim Repsol Honda ini punya catatan bagus setiap berlaga di Sachsenring. Ia sudah tujuh kali memenangi balapan di sirkuit tersebut sejak 2010 mulai dari kelas 125cc, Moto2, hingga MotoGP.

Dalam empat balapan terakhir MotoGP di sirkuit yang berlokasi di Hohenstein-Ernsttha dekat Chemnitz di Saxony tersebut Marquez selalu keluar sebagai pemenang.

Bahkan, pebalap asal Spanyol ini juga selalu berhasil mengklaim pole position di tujuh kesempatan tersebut. Marquez pun kembali menjadi pebalap yang paling difavoritkan menang akhir pekan ini.

Baca Juga:

"Saya sudah tak sabar menghadapi balapan di Sachsenring, sikuit di mana kami bisa mendapat hasil bagus sebelumnya," ucap Marquez seperti dilansir Crash.

Menghadapi balapan itu Marquez juga berharap dapat fokus penuh guna bisa mengatasi situasi apa pun yang mungkin terjadi.

Jika sanggup menang di Sachsenring, Marquez berpeluang masuk dalam persaingan puncak klasemen sementara MotoGP.

"Saya menyukai sirkuit ini dan akan berusaha untuk lebih kuat. Kami hanya terpaut 11 poin dari Dovizioso di puncak klasemen dan itu bagus," ujar Marquez.

"Persaingan musim ini sangat terbuka. Kami hanya perlu tenang dan terus bekerja keras untuk bisa semakin lebih baik di setiap balapan berikutnya," katanya.


Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, sedang memacu motornya saat mengikuti sesi latihan bebas pertama GP Jerman di Sachsenring, Jumat (15/7/2016).(MIRCO LAZZARI/GETTY IMAGES)

Saat ini Marquez menempati posisi keempat klasemen seusai menjalani delapan race pertama. Perolehan poin dia hanya terpaut 11 angka dari Andrea Dovizioso (Ducati) di posisi teratas dengan kemasan 115 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P