Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Everton bersiap kehilangan Romelu Lukaku. Penyerang tengah asal Belgia itu adalah mesin gol terbaik Everton pada empat musim terakhir. Lukaku menjadi raja gol tim pada musim lalu. Dia mengemas 26 gol dengan 25 di antaranya di Premier League.
Penulis: Riemantono Harsojo
Sebelumnya, Lukaku mencetak 25 (18 di EPL) gol pada musim 2015/16, kemudian 20 (10) gol di 2014/15, dan 16 (15) gol di musim 2013/14. Konsisten mencetak gol, Lukaku pun diminati klub-klub besar.
Chelsea dan Manchester United dikabarkan menginginkan jasanya. Tanpa Lukaku, Everton bisa kesulitan. Musim lalu, pemain berusia 24 tahun itu mencetak sekitar 40 persen dari total gol tim di Premier League (62).
Jarak antara jumlah gol Lukaku dengan pemain lain Everton begitu jauh. Pencetak gol terbanyak kedua The Toffees di EPL musim lalu adalah gelandang Ross Barkley dengan jumlah lima gol. Sementara itu, penyerang Kevin Mirallas dan Enner Valencia masing-masing membuat empat dan tiga gol. Everton sudah mendatangkan dua pemain anyar.
Namun, tidak ada yang berposisi sebagai penyerang tengah. Jordan Pickford adalah kiper, sementara Davy Klaassen adalah gelandang serang. Penyerang tengah yang dikaitkan dengan Everton adalah Sandro Ramirez, pemain Malaga dan tim nasional Spanyol U-21.
Baca Juga:
Pada 17 Juni, Daily Mail menulis Everton siap membayar klausul pelepasan Sandro sebesar 5,2 juta pound.
La Masia
Sandro adalah alumnus La Masia, akademi terkenal milik Barcelona. Dia sempat masuk tim utama Barcelona pada 2014-2016. Namun, pemain berusia 22 tahun ini hanya bermain 17 kali dan mencetak dua gol.
Musim lalu, Sandro direkrut Malaga dan dia muncul sebagai pemain tertajam di tim dengan mencetak 14 gol dari 30 laga. Sandro sedang berlaga di Piala Eropa U-21 yang berlangsung di Polandia.
Dia sudah bikin satu gol. Liverpool Echo menulis Sandro adalah penyerang yang dapat mencetak gol dari berbagai situasi dan wilayah. Dia dapat mencetak gol melalui tendangan bebas, sundulan, dari luar kotak penalti, dan di dalam kotak 16.
Penyerang berukuran tinggi 175 cm ini juga bisa turun hingga garis tengah untuk ikut mengamankan penguasaan bola dan melepasnya ke depan. Musim lalu dia mencetak tiga assist.