Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester City dikaitkan dengan pemain-pemain yang pernah dan sedang memperkuat Barcelona. Jika benar bergabung, tak ada jaminan mereka akan sukses meski memiliki latar belakang pernah bermain di salah satu klub terbaik dunia.
Penulis: Riemantono Harsojo
Setelah Dani Alves dan Alexis Sanchez, Andres Iniesta menjadi mantan anak asuh Pep Guardiola berikutnya di Barcelona yang dikaitkan dengan Manchester City. Sementara itu, Lionel Messi dikabarkan meminta Barcelona untuk melepasnya ke Manchester City pada musim panas 2016.
Kabar lain, The Blues segera mendapatkan pemain muda dari La Masia, Eric Garcia. The Telegraph pada edisi Rabu (21/6) mengutip berita di Calciomercato. Katanya, Guardiola ingin memiliki Iniesta lagi.
Calciomercato menyebut Pep telah mengontak Iniesta untuk mengajaknya bergabung di Manchester City. Kebetulan masa kontrak pemain berusia 33 tahun itu dengan Barcelona tinggal setahun lagi dan dia belum menyetujui perjanjian anyar.
Iniesta adalah bagian terpenting dari kesuksesan Barcelona asuhan Guardiola pada 2008-2012. Pada periode tersebut Barcelona empat kali juara La Liga serta masingmasing dua kali menjadi pemenang Liga Champion dan Copa del Rey.
Iniesta adalah gelandang luar biasa. Ia bisa membawa Manchester City bermain seperti yang diinginkan Pep. Pemain tim nasional Spanyol itu sangat paham pada filosofi sepak bola sang manajer.
Namun, dalam usia yang tidak muda lagi dan dalam satu musim terakhir beberapa kali menderita cedera, menjadi pertanyaan besar apakah Iniesta dapat selalu berada dalam kondisi terbaik sepanjang musim.
Baca Juga:
Apalagi sepak bola Inggris berbeda dengan Spanyol. Premier League sangat fisikal. Pertanyaan serupa juga berlaku untuk Dani Alves. Dalam usia 33 tahun, pemain asal Brasil itu memang tampil gemilang bersama Juventus di Serie A dan Liga Champion musim lalu.