Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hendra Setiawan/Tan Boon Heong Terhenti

By Pipit Puspita Rini - Kamis, 15 Juni 2017 | 16:40 WIB
Pasangan ganda putra Hendra Setiawan (Indonesia, kanan)/Tan Boon Heong (Malaysia) berpose setelah menjalani pertandingan babak kedua BCA Indonesia Open Superseries Premier 2017, Kamis (15/6/2017). (PIPIT PUSPITA RINI/JUARA.NET)

Pasangan ganda putra Hendra Setiawan (Indonesia)/Tan Boon Heong (Malaysia) gagal melangkah ke babak perempat final BCA Indonesia Open Superseries Premier 2017.

Mereka kalah dari pasangan China, Li Junhui/Liu Yuchen, 15-21, 15-21, pada babak kedua yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Kamis (15/6/2017).

"Kualitas pola permainan mereka bagus. Kami terlalu sering memaksakan pukulan sehingga banyak melakukan kesalahan," kata Tan dalam wawancara setelah pertandingan.

"Saya yakin, kalau nanti bertemu mereka lagi, kami punya kesempatan untuk menang. Tadi kami bermain terlalu memaksa," kata Tan lagi.

Li/Liu mendominasi dalam perolehan poin sejak gim pertama. Setelah imbang 2-2, Li/Liu mulai membuka jarak.

Hendra/Tan masih bisa dua kali menyamakan posisi, tetapi akhirnya harus mengakui keunggulan lawan.

Baca juga:

Pada gim kedua, Hendra/Tan tertinggal 2-6, lalu 3-8. Hendra/Tan mencatat 5 poin beruntun dan kedudukan berubah imbang 8-8.

Persaingan poin kedua pasangan berlangsung ketat. Hendra/Tan memimpin 11-10 sat interval. Skor bertahan imbang hingga 14-14.

Li/Liu mencatat dua poin dan menjauh 16-14, lalu 18-15. Pasangan muda ini tak lagi terkejar hingga laga berakhir.

Pertandingan ini berlangsung selama 28 menit. Meski berlangsung singkat, Li/Liu tidak mengatakan bahwa pertandingan tadi berjalan mudah.

"Hendra sangat terkenal di sini. Dia tidak mudah untuk dikalahkan. Kami harus bekerja keras untuk mendapatkan kemenangan ini," kata Liu.

Pada babak perempat final, Li/Liu akan menghadapi pemenang laga antara Chai Biao/Hong Wei (China) dan Lee Jhe-Huei/Lee Yang (Taiwan).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P