Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Agen striker Alvaro Morata, Juanma Lopez, menyebut bahwa kepastian transfer kliennya itu ke Manchester United hanya tinggal menunggu keputusan dari jajaran direksi Real Madrid.
Manchester United telah lama dikaitkan dengan Morata. Pemain berusia 24 tahun itu menjadi incaran setelah Setan Merah gagal memboyong Antoine Griezmann dari Atletico Madrid.
Morata pun tertarik untuk bergabung dengan Man United. Pasalnya, hingga saat ini pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, masih belum bisa memberikan jaminan menit bermain yang cukup kepada eks penyerang Juventus tersebut.
Lopez mengatakan bahwa tawaran dari Man United sangat menggiurkan. Namun, tim arahan Manajer Jose Mourinho itu saat ini hanya bisa menunggu kabar dari Real Madrid soal transfer tersebut.
"Mereka adalah klub dengan kemewahan yang luar biasa dan pilihan yang sangat menarik. Saya bisa katakan bahwa tawaran yang mereka ajukan sangat menarik dan sekarang segala keputusannya ada di tangan Real Madrid," tutur Lopez kepada Calciomercato.
Namun, ketika ditanya soal seberapa jauh kesepakatan yang telah dicapai Real Madrid dan Man United, Lopez memilih bungkam.
"Saya tidak bisa mengatakan apa-apa. Kita lihat saja nanti," ucapnya.
Baca Juga:
Selain berbicara soal transfer Morata ke Man United, Lopez juga membenarkan bahwa AC Milan sempat mengajukan tawaran.
Namun, Rossoneri tidak bisa memenuhi keinginan Real Madrid dan memutuskan memboyong Andre Silva dari FC Porto beberapa hari lalu.
"Ya, saya bisa memastikan bahwa AC Milan sering melakukan kontak dengan kami sampai beberapa hari lalu. Cukup sederhana, Real Madrid menganggap tawaran Rossoneri tidak memuaskan," kata Lopez.