Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
MALANG, JUARA.net – Hasil imbang dihasilkan Arema FC saat menjamu Perseru Serui di Stadion Gajayana, Kota Malang pada Sabtu (10/6/2017), membuat Aremania kecewa. Mereka meluapkan dengan mengepung rombongan pemain Arema FC seusai pertandingan.
Jika sebelumnya Aremania langsung pulang, seusai pertandingan tersebut mereka tampak berkerumun di depan pintu utama Stadion Gajayana.
Suporter yang identik dengan atribut biru-biru itu meneriakkan yel-yel agar pelatih Arema FC, Aji Santoso mundur dari kursi kepelatihan tim berjulukan Singo Edan.
Pada pertengahan babak kedua, Aremania sudah memberikan tekanan kepada Aji. Mereka menggemakan teriakan ’Aji Out’ di berbagai sudut tribune Gajayana.
Baca juga:
”Aremania kecewa dengan hasil ini. Apalagi, ini bukan kali pertama, wajar jika Aremania mendesak Aji untuk bertanggung jawab atas raihan Arema sekarang,” ujar salah satu Aremania, Amin Sukorejo.
Di depan pintu keluar, aksi Aremania itu tidak bertahan lama. Rombongan pemain Arema FC keluar dengan kawalan ketat pihak keamanan menuju bus.
Reaksi keras Aremania yang menginginkan Aji Santoso mundur bukan kali ini saja. Meski di awal Liga 1 mereka berhasil mencatatkan tren tak terkalahkan hingga pekan keempat, namun grafik permainan Arema turun naik.
Semua berawal dari kekalahan saat dijamu PSM Makassar, lalu ditahan imbang Madura United di kandang. Puncaknya, saat Arema FC menelan kekalahan telak 0-4 dari tuan rumah Persela Lamongan.
Aremania sempat terhibur dengan kemenangan Arema FC atas Mitra Kukar dengan skor 2-0. Namun tren mereka kembali turun saat melawan Persija Jakarta yang menuai kekalahan 0-2.