Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski gagal mengantarkan timnya meraih treble pada musim 2016-2017, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, siap bertahan di klub tersebut. Syaratnya, manajemen I Bianconeri harus menaikkan gajinya.
Allegri mengatakan bahwa dia tetap di Juventus dan bersedia bertahan semusim lagi. Namun, kesediaan Allegri itu diiringi sejumlah syarat.
Salah satunya adalah dia ingin kenaikan gaji. Saat ini Allegri digaji 5, 5 juta euro per tahun (Rp 82 miliar).
Juventus boleh jadi perlu mempertimbangkan permintaan Allegri ini. Pasalnya, situs AS memberitakan bahwa Paris Saint-Germain siap membajak Allegri untuk menggantikan Unai Emery.
Baca Juga:
Klub Liga Prancis tersebut pun siap menawarkan gaji hampir dua kali lipat gaji Allegri sekarang, yaitu 10 juta euro (Rp 149 miliar).
Soal gaji bukan satu-satunya pertimbangan Allegri. Dia berharap manajemen Nyonya Tua mau kembali menggelontorkan dana untuk berbelanja di bursa transfer musim ini.
Allegri ditengarai mengincar dua nama, yaitu Angel Di Maria (PSG) dan Nemanja Matic (Chelsea).
Selain itu, ada beberapa nama yang juga dikaitkan dengan Juve, seperti James Rodriguez (Real Madrid) hingga pemain veteran FC Barcelona, Andres Iniesta.