Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya sangat menyesal karena gagal naik podium. Namun, di sisi lain, mengingat bahwa pada Selasa saya sempat berpikir tidak akan bisa balapan (karena masih sakit), ini merupakan hasil yang bagus," ujar dia lagi.
Meski gagal naik podium, Rossi masih bisa merasa bangga karena anak didiknya, Andrea Migno (Sky Racing Team VR46) memenangi balapan Moto3 di Sirkuit Mugello.
"Kami sangat bangga dan sangat senang untuk Migno karena dia dan tim sudah bekerja luar biasa. Saya tadi tidak menangis, tetapi emosional, dan saya katakan ke dia, 'selamat, kami sangat bangga'," kata Rossi.
No words! @M16NO pic.twitter.com/4K4w0jTnU7
— Sky Racing Team VR46 (@SkyRacingTeam) June 4, 2017
Rossi saat ini menempati posisi ketiga klasemen sementara pebalap dengan 75 poin. Dia berada di bawah Vinales (105 poin) dan Dovizioso (79).
Setelah ini, Rossi harus segera mempersiapkan diri untuk menjalani seri selanjutnya yang akan berlangsung di Circuit de Barcelona-Catalunya, Montmelo, Spanyol, 9-11 Juni.