Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih tim nasional (timnas) voli putra Indonesia, Samsul Jais, mengaku sedang fokus untuk memulihkan kondisi fisik para pemainnya setelah berakhirnya ajang Proliga 2017.
Aspek fisik menjadi perhatian utama Samsul karena para pemainnya baru saja menjalani masa liburan. Mereka baru berkumpul untuk pemusatan latihan di Padepokan Voli, Sentul, Kabupaten Bogor, pada 18 Mei 2017.
Para pemain melakukan pemusatan latihan sebagai persiapan menghadapi SEA Games 2017 yang akan berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, 19-30 Agustus.
"Saat ini, fasenya sedang pemulihan kondisi fisik. Latihan teknik tetap berjalan, tetapi intensitasnya lebih banyak di fisik," ujar Samsul saat ditemui JUARA pada Kamis (1/6/2017).
"Sejauh ini, kondisi fisik para pemain sudah mengalami peningkatan. Harapan saya, saat hari H nanti (saat SEA Games), fisik dan teknik para pemain sudah seimbang," ucap pelatih asal Bandung, Jawa Barat, itu.
Saat ini, sebagian besar para pemain timnas sedang menjalani ibadah puasa. Kendati begitu, Samsul mengatakan bahwa pola latihan tak berubah signifikan.
Setiap hari latihan, para pemain dijadwalkan berlatih dua kali yakni pagi (pukul 08.00 WIB) dan sore (15.30 WIB).
"Para pemain sudah terbiasa latihan saat puasa karena SEA Games selalu berdekatan dengan bulan puasa. Mungkin suasananya saja yang berbeda," tutur Samsul.
"Paling diubah sedikit. Misalnya saat latihan pagi, para pemain tak harus banyak melompat. Mereka baru latihan penuh saat sore hari menjelang berbuka puasa," kata dia menambahkan.