Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia masih punya 15 wakil pada turnamen Thailand Terbuka 2017 yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Bangkok, 30 Mei-4 Juni. Nomor ganda putri menjadi penyumbang wakil terbanyak.
Dilansir dari Tournament Software, Kamis (1/6/2017), Indonesia meloloskan lima wakil pada nomor ganda putri termasuk pasangan anyar Greysia Polii/Apriani Rahayu.
Jumlah wakil terbanyak berikutnya berada pada tunggal putri, ganda putra, dan ganda campuran. Pada tiga nomor ini, Indonesia masing-masing menempatkan tiga wakil.
Baca juga:
Sementara itu, nomor tunggal putra hanya menyisakan Jonatan Christie.
Jonatan yang menjadi unggulan keempat melaju ke babak ketiga setelah menundukkan Bai Yupeng (China) dengan skor 21-9, 23-21.
Pada babak ketiga, Jonatan akan menjumpai wakil tuan rumah, Khosit Phetpradab. Hingga duel ketiga yang terjadi pada penyisihan grup Piala Thomas 2016, Jonatan unggul 2-1 atas Phetpradab.
Berikut jadwal pertandingan 15 wakil Indonesia tersisa pada hari ketiga penyelenggaraan Thailand Terbuka 2017.
WS: Yulia Yosephin Susanto vs Busanan Ongbamrungphan (4/THA)
MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (3) vs Trawut Potieng/Nanthakam Yordphaisong (THA)