Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manjakan Fans Setia, Bali United Perluas Toko 'Merchandise'

By Yan Daulaka - Kamis, 1 Juni 2017 | 01:01 WIB
Suasana toko merchandise Bali United yang ada di sisi selatan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (31/5/2017). (YAN DAULAKA/JUARA.NET)

GIANYAR, JUARA.net – Manajemen Bali United terus melakukan peningkatan pelayanan untuk memuaskan para fans setianya. Salah satu yang dilakukan adalah memperluas toko merchandise klub itu.

Toko merchandise Bali United itu ada di sisi selatan Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar.

”Perluasan store ini hanya demi memuaskan dan memanjakan para pembeli saja. Ini pun atas masukan dari mereka,” ujar Ervi, staf merchandise Bali United kepada JUARA, Rabu (31/5/2017).

Secara keseluruhan, luas toko merchandise klub milik Pieter Tanuri ini  kurang lebih 400 meter persegi.

Baca juga:

Toko itu langsung bisa digunakan pengunjung untuk berbelanja atribut-atribut kebesaran klub berjulukan Serdadu Tridatu tengah pekan ini.

Dari pantauan, terlihat para fans Bali United dan tim lainnya terlihat nyaman menjelajahi isi store. Bahkan, mereka tidak lagi berdesakkan seperti sebelumnya.

Soft opening sudah mulai hari ini. Nanti ada grand opening pada 9 Juni 2017, pada saat itu Bali United menjamu Bhayangkara FC,” kata Ervi.

”Ini memudahkan para fans yang belanja pada saat hari pertandingan. Karena saat match, pasti padat pembeli,” tutur Katrine, marketing manager Bali United menambahkan.