Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema FC bisa dipastikan tak diperkuat oleh marquee player mereka, Juan Pablo Pino akhir pekan ini. Arema FC menjamu Mitra Kukar pada pekan kedelapan Liga 1 di Stadion Gajayana, Kota Malang pada Minggu (28/5/2017).
Juan Pablo Pino diistirahatkan kemungkinan karena faktor performa di lapangan yang tak kunjung meningkat.
Isyarat untuk tidak memasang sang marquee player asal Kolombia ini diungkapkan oleh pelatih Arema FC, Aji Santoso. Menurut Aji, dia hanya akan memasang pemain yang loyal.
Aji juga akan memainkan pilar Singo Edan yang memiliki semangat bertarung yang tinggi dalam pertandingan.
”Saya belum bisa memastikan Pino turun atau tidak, tetapi ada banyak perubahan komposisi dalam pertandingan nanti."
Pelatih Arema FC, Aji Santoso
“Saya hanya akan memasang pemain yang mau berjibaku, yang mau fight untuk memenangi pertandingan,” ujar Aji.
Indikasi Pino tidak menempati skema utama terlihat saat sesi latihan terakhir di Stadion Gajayana. Eks winger AS Monaco itu tidak masuk dalam skema inti strategi yang diterapkan oleh Aji untuk melawan Mitra Kukar.
Meski berstatus marquee player, pemain yang juga pernah membela Galatasaray ini masih kalah dibandingkan dengan pilar lokal Arema FC.
Saat Arema FC saat kalah telak 0-4 dari tuan rumah Persela Lamongan, Pino ditarik keluar dan digantikan oleh Sunarto pada menit ke-58.
Pino memulai debut di Liga 1 bersama Arema FC saat melawan Barito Putera pada 5 Mei 2017. Tampil sebagai pemain pengganti yang masuk pada babak kedua, Pino banyak mendapatkan kritik.