Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi 'Top Scorer' Sementara Liga 1, Odemwingie Pesimistis Dilirik Timnas Nigeria

By Segaf Abdullah - Senin, 22 Mei 2017 | 10:15 WIB
Aksi striker sekaligus marquee player Madura United (MU), Peter Odemwingie (tengah), pada laga pekan ketujuh Liga 1 musim 2017 kontra PS TNI di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jumat (19/5/2017). Laga berakhir untuk kemenangan MU dengan skor 4-1. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Marquee player Madura United, Peter Odemwingie, belum memutuskan pensiun dari timnas Nigeria. Namun, pemain berusia 35 tahun itu merasa kembali berkostum tim berjulukan Elang Super tersebut bukan target realistis.

Peter Odemwingie tampil oke pada tujuh pekan awal Liga 1 musim 2017. Eks pemain West Bromwich Albion itu kini tercatat sebagai top scorer sementara kompetisi dengan lima gol.

Pada pekan terkini, Odemwingie lagi-lagi memperlihatkan kualitasnya dengan sumbangan satu gol dan dua assist.

Kreasi tersebut ditorehkan Odemwingie saat membantu Madura United memberikan kekalahan perdana untuk PS TNI dengan skor 4-1, di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat (19/5/2017).

"Untuk saat ini, saya tidak punya pikiran untuk kembali memperkuat timnas Nigeria. Saya pikir hal itu bukanlah target yang realistis," ucap Odemwingie kepada JUARA, Sabtu (20/5/2017).

Baca Juga:

"Kesempatan saya buat bermain (di timnas) sangat kecil. Saya rasa itu tidak dalam jangkauan saya. Sekali lagi, saya hanya fokus untuk melanjutkan karier di sini," tutur eks striker Stoke City itu.

Di sisi lain, menuju Piala Dunia 2018 di Rusia, banyak pemain berlomba-lomba untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya demi dilirik timnas negaranya. Salah satu cara yang ditempuh, pindah klub untuk mendapatkan menit bermain yang lebih banyak.