Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Start Piala Dunia U-20 2017 langsung menghadirkan kejutan. Dua tim favorit juara, Jerman dan Argentina, tumbang pada hari laga pertama, Sabtu (20/5/2017).
Argentina datang ke Piala Dunia U-20 di Korea Selatan tahun ini dengan status raja turnamen. Mereka punya koleksi gelar terbanyak di ajang ini dengan enam trofi.
Namun, pasukan muda Tim Tango langsung hancur 0-3 di tangan Inggris pada duel perdana Grup A.
Trigol Inggris berasal dari aksi Dominic Calvert-Lewin (menit ke-38'), Adam Armstrong (52'), dan eksekusi penalti pemain Chelsea, Dominic Solanke (90+3').
@England's #U20WC-record 17-match winless streak comes to an end with victory over @Argentina in Group A in Jeonju pic.twitter.com/IUnOJRQSBg
— FIFA.com (@FIFAcom) May 20, 2017
Kalau hasil itu ibarat musibah bagi Argentina, sebaliknya Inggris bersukacita lantaran sukses menghapus kutukan.
Itulah kemenangan perdana dalam 20 tahun terakhir bagi mereka di ajang Piala Dunia U-20.
Kali terakhir Inggris menekuk musuh di pentas akbar level junior ini adalah pada edisi Malaysia 1997!
Kala itu Inggris diperkuat nama-nama top seperti Michael Owen dan Jamie Carragher. Dalam partisipasi di lima turnamen selanjutnya, mereka tak sekali pun memetik kemenangan dari 16 partai.
Venezuela take all three points in Daejeon
— FIFA.com (@FIFAcom) May 20, 2017
Goals: Ronaldo Pena, Sergio Cordova#U20WC pic.twitter.com/lk9OEVjPl7
Beberapa jam sebelumnya pada laga Grup B, Venezuela sukses menekuk Jerman di partai pembuka Korsel 2017 dengan skor 2-0.
Gol-gol Venezuela lewat aksi Ronaldo Pena dan Sergio Cordova tercipta cuma dalam interval empat menit di babak kedua.