Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tim Piala Sudirman Indonesia Jalani Latihan Perdana di Gold Coast Hari Ini

By Delia Mustikasari - Jumat, 19 Mei 2017 | 12:15 WIB
Ketua umum PBSI, Wiranto, berpose dengan tim bulu tangkis Indonesia saat merayakan HUT PBSI yang ke-66 sekaligus peluncuran tim Piala Sudirman 2017. (PBSI)

Tim Piala Sudirman Indonesia langsung memulai latihan perdana pada Jumat (19/5/2017) pagi. Sebelumnya, mereka tiba di Gold Coast, Australia, Kamis (18/5/2017).

"Kami memulai latihan pertama di lapangan hari ini pertandingan untuk mempercepat adaptasi," kata Manajer tim Piala Sudirman Indonesia, Susy Susanti.

"Semua pemain dalam kondisi baik dan fit. Mereka sangat antusias menjalani latihan," ujar Susy.

Selain adaptasi, akurasi pukulan dan latihan fisik menjadi menu latihan tim Indonesia jelang berlangsungnya piala Sudirman hari Minggu mendatang.

"Latihan kami jadwalkan dua kali, fisik dan teknik. Bisa di dalam atau di luar lapangan. Kebetulan hotelnya dekat pantai sehingga mendukung untuk digunakan sebagai ajang latihan," ucap Susy.

"Adaptasi, akurasi pukulan, gim serta latihan fisik untuk menjaga kekuatan, kelincahan dan daya tahan di lapangan akan menjadi fokus di latihan," tutur Susy.

Indonesia akan membuka perjuangan pada Piala Sudirman 2017 dengan menghadapi India dan Denmark pada babak penyisihan grup 1D.

Laga melawan India dijadwalkan pada Selasa (23/5/2017), sedangkan pertandingan kontra Denmark dimainkan sehari kemudian.