Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Waktu yang Tepat bagi Chelsea Cairkan Investasi Tak Terpakai

By Verdi Hendrawan - Jumat, 12 Mei 2017 | 09:19 WIB
Gelandang Juventus, Juan Cuadrado, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Inter Milan dalam laga Serie A di Juventus Stadium, Turin, Italia, 5 Februari 2017. (MARCO BERTORELLO/AFP)

 Chelsea sudah dipastikan akan kembali berlaga di Liga Champions pada musim 2017-2018. Manajer Antonio Conte tentu butuh banyak dana untuk mendatangkan beberapa pemain berkualitas.

Penulis: Verdi Hendrawan

Selain demi meningkatkan kinerja tim, beberapa pemain baru juga sangat dibutuhkan demi menambah kedalaman skuat Chelsea yang telah ada. Walaupun, armada The Blues saat ini tidak kalah mentereng jika dibandingkan tim-itm besar Eropa lainnya.

Pemilik klub, Roman Abramovich, dipercaya akan dengan senang hati mengucurkan dana transfer untuk dipakai Conte membangun tim. Namun, jika ada celah untuk berhemat setelah setiap musim menghabiskan banyak yang, mengapa tidak dipergunakan.

Salah satunya adalah dengan menjual beberapa aset Chelsea dalam bentuk pemain yang tak terpakai Conte musim ini. Tidak sedikit investasi yang ditanam Abramovich untuk mendatangkan pemain tersebut, tetapi hingga saat ini tampak masih jauh bisa mendapat kepercayaan dari Conte tampil bersama tim utama.

Di luar Nathan Ake yang telah dipanggil kembali oleh Conte dari Bournemouth, ada 22 pemain yang dipinjamkan Chelsea ke klub lain musim ini. Beberapa di antara pemain itu juga dipercaya bisa mendatangkan pemasukan dengan nilai yang tinggi.

Salah satunya adalah pemain yang dipinjamkan Chelsea ke Juventus, Juan Cuadrado. Gelandang sayap 28 tahun itu tampil apik bersama Si Nyonya Besar, hingga membawa jawara Italia itu hampir kembali menjuarai Serie A serta lolos ke final Coppa Italia dan Liga Champions!

Chelsea membeli Cuadrado dari Fiorentina pada pertengahan 2014-2015 seharga 32 juta euro. Berdasarkan data Transfermarkt, nilai jual pemain asal Kolombia itu saat ini sebesar 25 juta euro.

Akan tetapi, kini transfer tersebut sepenuhnya bergantung kepada Juventus. Pasalnya, Bianconeri telah memagari Cuadrado dengan kontrak pinjaman berdurasi tiga tahun sejak awal 2016-2017 dengan kompensasi sebesar 5 juta euro per musim.

Baca Juga: