Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Chelsea hanya butuh satu kemenangan untuk memastikan gelar juara Liga Inggris saat mereka bertandang ke kandang West Bromwich Albion di Stadion The Hawthorns, Sabtu (12/5/2017). Bek The Blues, Gary Cahill, yakin timnya tidak akan gugup melakoni laga penentuan tersebut.
Chelsea bisa dikatakan tidak terkejar lagi di puncak klasemen Liga Inggris. Dengan hanya menyisakan tiga pertandingan, Cahill dkk unggul tujuh poin dari Tottenham Hotspur di posisi kedua.
Jika menilik sisa lawan mereka, yaitu West Brom Albion, serta dua laga kandang kontra Watford dan Sunderland, Chelsea tidak akan sulit mengamankan satu poin yang mereka butuhkan untuk mengunci gelar.
Gary Cahill optimistis timnya tidak akan terpeleset pada laga penentuan di The Hawthorns.
Baca Juga:
"Posisi Chelsea sangat bagus. Kami tinggal punya satu laga tandang dan dua laga kandang," tutur Cahill.
"Memang masih ada tekanan karena kami harus setidaknya memenangi satu dari tiga pertandingan tersisa, tetapi tidak ada alasan Chelsea harus merasa minder. Tim kami berada di trek yang benar," ucapnya.
Di atas kertas, Chelsea tidak akan kesulitan mengatasi West Brom. Lawan mereka tersebut hampa kemenangan dalam enam pertandingan terakhir liga.
Don't miss Chelsea TV's 'Kante - Footballer of the Year' show tonight at 6.45pm BST!
— Chelsea FC (@ChelseaFC) May 10, 2017
Visit: https://t.co/or8PItZRZQ pic.twitter.com/iJX91yp3F8
Mereka juga sudah kebobolan 21 kali dalam 18 laga kandang. Sementara itu, Chelsea tim yang produktif di markas lawan. Total, tim asal London tersebut sudah mengukir 29 gol tandang selama musim 2016-2017.
Mereka jadi tim dengan gol tandang terbanyak menyusul Manchester City (38) dan Arsenal (32).
Menurut Cahill, Chelsea bisa belajar dengan pengalaman mereka pada 2015 saat memastikan titel Liga Inggris musim 2014-2015 dan finis di atas Manchester City.
"Selalu ada fase di akhir musim ketika segalanya berlangsung lebih ketat dan lawan lebih menekan, sehingga tim Anda harus menang. Pengalaman kami ada 2015 akan membantu," katanya.
"Posisi kami sangat bagus dan kami akan sangat frustrasi kalau menyia-nyiakan peluang juara," tutur Cahill.