Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persija Jakarta tetap mengincar kemenangan di markas Persela Lamongan, Rabu (10/5/2017), pada lanjutan Liga 1 di Stadion Surajaya, meski ada beberapa pemain mereka yang cedera dan absen lantaran membela timnas.
Stefano "Teco" Cugurra, pelatih Persija Jakarta, optimistis timnya bisa mengambil angka penuh pada laga nanti walau skuat tak komplet.
Menurutnya, sudah beberapa pertandingan poin terbuang sia-sia. Untuk itu, dirinya tidak mau timnya kalah lagi.
Pelatih asal Brasil ini mengatakan bermain di Lamongan selalu sulit, butuh kerja maksimal dari pemain. Meski begitu, dirinya tetap menginstruksikan pemainnya bermain ofensif sejak awal.
Saat ditanya tentang kondisi timnya pada laga nanti, pelatih yang sempat mengarsiteki salah satu tim di Liga Thailand ini menyebut kendala yang dihadapi tak akan mengubah target Persija.
Baca Juga:
"Ya, ada pemain kami yang absen nanti. Ada yang cedera dan dipanggil timnas. Tapi itu tidak masalah. Kami datang ke sini untuk memenangi laga. Saya tahu, pertandingan nanti sulit," kata Teco saat sesi jumpa awak media di Sekretariat Persela Lamongan, Selasa (9/5/2017).
Di tempat yang sama, pemain yang diplot sebagai marquee player Persija Jakarta, Bruno Lopes, mengatakan timnya optimistis bisa mengalahkan Persela Lamongan.
"Kami datang ke sini dengan misi meraih kemenangan. Saya akan bermain maksimal memberikan yang terbaik bagi tim ini," kata Bruno.